Bukan Sekedar Minum Kopi Di Warung Kopi

Pontianak.  Ngopi di warung mungkin menjadi hal yang biasa bagi orang Indonesia. Kebiasaan mengopi di pagi hari, siang hari atau mengopi kapan saja setiap saat bisa saja terutama bagi mereka yang hobi mengopi, minum kopi atau bahkan pecinta kopi.

Kebiasaan mengopi warga kota Pontianak mulai dari warung kopi pinggir jalan, toko minimarket, hingga ke cafe cafe dengan hiburan live music menjadi bagian yang tidak terpisahkan dari kultur dan budaya masyarakat Kalimantan Barat khususnya bagi warga kota Pontianak, ibukota Kalimantan Barat. 

Berbagai jenis kopi yang kita kenal.  Salah satunya jeniss Latte.  Apa itu jenis Kopi Latte?  Latte adalah istilah yang menggambarkan bahwa sebuah jenis Kopi Susu yang mempunya lapisan busa di atasnya karena ada percampuran antara Susu dengan Kopi. Informasinya bisa diperoleh dari search di Google atau dari Wilipedia Bahasa Indonesia.

Semuanya sudah tersaji di sana lengkap dengan aneka gambar Kopi latte yang menawan dan menggugah selera.

Menikmati secangkir Kopi adalah selera. Bagi saya sendiri sih suka fans minum Kopi jenis Latte seperti dalam foto yang berhasil saya ambil sebelum diminum. 

Cuma satu catatan yang mau saya tekankan di sini adalah kopi yang dimaksud bukan jenis Kopi Tubruk,. Selera saya adalah Kopi yang Mix alias campuran dari berbagai komponen kontennya. Tidak berampas dan atau kental. Maunya sih yang NgePop berupa Kopi yang tidak murni kopi melulu melainkan ada campuran susu nya.


Saya sendiri bukan pecinta kopi sama sekali. Saya memang suka kopi namun bukan kopi tubruk (kopi yang masih ada ampasnya di bagian bawah gelas saat kopi habis diminum-red). Beberapa sahabat saya menyarakankan agar saya mencoba citar rasa Kopi Hitam suatu saat.  Tertarik juga.  Kopi yang saya minum kebanyakan dari jenis kopi "oplosan" dengan susu dan gula biasanya dalam kemasana Sachet.

Nikmat kopi bisa dengan es  Foto Asep Haryono


NGOPI : Warga meminum kopi di pagi hari di warung kopo adalah pemandangan yang hampir bisa anda temui saat menjejakkan kaki di Pontianak. Foto Asep Haryono
NGOPI : Warga meminum kopi di pagi hari di warung kopo adalah pemandangan yang hampir bisa anda temui saat menjejakkan kaki di Pontianak. Foto Asep Haryono




Segala Usia Segala Urusan Ada di Meja Kopi

Jika sahabat semuanya berkunjung ke kota Pontianak, maka Insya Allah pemandangan orang ngopi di warung warung kopi bisa dengan mudah ditemui. Kebiasaan ini sudah lama dan sudah menjadi semacam habita atau ciri khas warga kota Pontianak Ngopi di warung Kopi.

Namun jangan salah. Mereka yang minum kopi di warung warung pinggir jalan atau cafe cafe yang banyak bertebaran di kota Pontianak adalah warga biasa. Banyak tokoh tokoh masyarakat, dosen, mahasiswa, pekerja kantoran, pengusaha, hingga anak sekolah tumplek di warung kopi.

Segala isu bisa jadi dbahas di warung kopi.  Apa saja topik yang menarik dan sedang booming bisa menjadi salah satu bahan obrolan dan diskusi menarik di warung kopi.

Pembicaraan hangat diselingi minum kopi tentunya. Gosip bersliweran di sana sini bahkan proyek bisnis dan "can tepi" (sebutan umum melayu Pontianak yang artinya kira kira bisnis atau proyek diluar pekerjaan dan penghasilan tetap-red) bisa bergulir ke sana kemari.  Jangan jangan jodoh pun bisa dibahas di warung kopi. Apa lagi.
 (Asep Haryono)

No comments:

Thank you for your visit.. Be sure to express your opinion. Your comment is very important to me :)

Bandara Supadio Pontianak From Bali With Love Selfie Dengan Selebritis
Designed by vnBloggertheme.com | Copyright © 2013 Asep Haryono Personal Blog From Indonesia