Merayakan ULANG TAHUN Di Kantor.?

Merayakan ULTAH DI Kantor.  Etiskah?
Ulang tahun adalah hari yang istimewa bagi mereka yang merayakannya.  Anak anak biasa merayakan Hari Ulang Tahunnya di rumahnya masing masing. Sebagian lagi merayakan peryaan Hari Ulang Tahun nya di sekolah, bahkan ada juga yang menyelenggarakan perayaan Ulang Tahun di gerai Makanan Cepat Saji, di restaurant atau bahkan di Hotel. 


Di mana saja bebas sejauh anda mampu menyelanggarakannya karena tidak jarang harus mengeluarkan anggaran yang tidak bisa dibilang murah.  Jika anda mampu, ya silahkans aja merayakannya, Namun bagaimana dengan perayaan Ulang Tahun yang diselenggarakan di Kantor?

Banyak perusahaan yang tidak menerapkan peraturan khusus untuk para pegawainya yang merayakan ulang tahun. Namun demikian ada juga BOS yang perduli dengan kesejahteraan para pegawainya termasuk memberi perhatian kepada para karyawannya yang berulang tahun. Jangan berharap BOS akan memberikan ucapan selamat ULTAH kepada para pegawainya, dan juga jangan berharap ada KADO ULTAH tersaji di meja kerja anda.  Apakah itu MIMPI? Tidak juga karena masih banyak bos bos yang baik yang memberikan semua itu kepada para karyawannya


Baca juga TRIK dan TIPS Dalam Proses Seleksi Karyawan Perusahaan

Bukan sebuah ide yang buruk jika anda ingin berbagi kebahagiaan momen Hari Ulang Tahun anda kepada para sahabat dan rekan kerja di kantor.  Merayakan Hari Ulang Tahun pribadi di kantor tentu tidak bisa sembarangan begitu saja dilakukan setidaknya harus mendapatkan izin dari perusahaan. Ajikan permintaan atau ajukan permohonan kepada Human Resource Development atau manajer anda terlebih dahulu, mintalah pendapat dan sarannya mengenai rencana anda untuk merayakan Ulang Tahun di Kantor.  

Merayakan ULTAH Pribadi di kantor tentu tidak sama jika Kantor and sendiri yang berulang tahun.  Jika perusahaan anda sedang ber Ulang Tahun tentu semuanya akan melibatkan para karyawannya, dan juga secara otomatis VENUE (bangunan tempat acara) , aneka hidangan, susunan acara  , makanan dan kue kue semuanya disediakan oleh perusahaan.  Hal yang berbeda jika para karyawannya yang ber ULTAH sudah barang tentu menjadi tanggung jawab para karyawan itu sendiri


Gambar dari DIEGO CERVO/SHUTTERSTOCK
Gambar dari DIEGO CERVO/SHUTTERSTOCK



Hal lain yang pelru mendapat perhatian (Jika izin untuk merayakan Hari Ulang Tahun sudah turun dari HRD-red), pertimbangkan pada faktor kenyamana, keamanan dan kebersihan. Karena sudah bisa dipastikan akan ada banyak piring gelas kue kue yang berserakan dimana mana, Ingatlah perusahaan bukanlah CAFE atau rumah pribadi, dan semua peralatan kantor harus siap digunakan Dengan kata lain faktor kebersihan harus tetap jadi perhatian.  Tuhas kebersihan memang bagian kerja dari Unit Cleaning Service namun perayaan Ultah karyawan di kantor bukan tanggung jawab Cleaning Service.


Cleaning Service bertanggung jawab atas segala operasional perusahaan termasuk urusan kebersihan meja kantor dan lain sebagainya.  Perayaan ULTAH karyawan bukan bagian dari tanggung jawab cleaning service, sebaiknya anda dan rekan rekan yang merayakan harus membersihkan sendiri acaranya setelah perayaan ULTAH di kantor selesai di selenggarakan.   Pertimbangkan juga untuk mengundang BOS dalam acara HUT anda, namun ingatlah juga BOS yang sudah pasti sangat sibuk dengan jadualnya sendiri.

Sumber READER DIGEST




No comments:

Thank you for your visit.. Be sure to express your opinion. Your comment is very important to me :)

Bandara Supadio Pontianak From Bali With Love Selfie Dengan Selebritis
Designed by vnBloggertheme.com | Copyright © 2013 Asep Haryono Personal Blog From Indonesia