Kenangan Masa Kampanye

Catatan Asep Haryono

Pemilu Legislatif (Pileg) memang sudah selesai pada tanggal 9 April 2014 yang lalu.  Kita semuanya mungkin sudah mengetahui hasil sementaranya.   Walaupun masih menunggu hasil resmi atau pengumuman resminya dari KPU (Komisi Pemilihan Umum) namun pada umumnya hasilnya memang tidak jauh dari hasil perolehan hitung cepat (quick count) dari berbagai element masyarakat.   Tidak terasa memang waktu berjalan begitu cepatnya, dan tidak lama lagi bangsa Indonesia akan mendapatkan pemimpin yang baru yang memimpin bangsa Indonesia untuk 5 (lima) tahun ke depannya Insya Allah.

Sebagai salah satu relawan dari salah satu partai Politik di Indonesia, penulis juga merasa lega karena jerih payah menulis yang juga "berjuang:" sesuai dengan aplikasi dan amanah yang diterima sudah dijalankan dengan semestinya sesuai dengan program kerja dan beban target yang sudah diberikan.   Tidak ada gading yang tidak retak memang.  Namun demikian penulis juga turut bangga bisa menjadi bagian dari proses demokrasi ini.  Walaupun penulis merupakan relawan dari salah satu partai Politik di Indonesia, namun dalam pesta demokrasi 9 April 2014 kemarin tentulah penulis memilih sesuai dengan pilihan hati. 

Kalau dianalogikan misalnya abang penjual bubur ayam, masa iya sih harus menyantap bubur ayam yang dijualnya setiap hari.  Tentu saja abang penjual bubur ayam ingin merasakan menu lain selain bubur ayam yang biasa dijualnya setiap hari.   Apa partai politik yang penulis pilih tanggal 9 April 2014 yang lalu biarlah Allah SWT saja yang tau.   Apa malah GOLPUT?  Ahaaa tidak lah.  Jangan  Sayang kan kalau punya HAK untuk memberikan suara pada pesta demokrasi kemarin namun tidak menggunakan HAK itu.   Penulis sendiri tidak menganjurkan para pembaca untuk tidak memlih (Golput).



hadiah hadiah
BANYAK : Ada berbagai macam pernak pernik merchandise dan promo item yang diterima. Kenangan kenangan selama masa kampanye.  Foto Asep Haryono
jam
ISTIMEWA : Sebuah jam tangan made in China lengkap dengan foto di tengahnya. Sayang sekali belum lama dipakai pergelangan jam ini lepas bautnya. .  Foto Asep Haryono

Ini adalah cerita ringan saja kenang kenangan selama masa Kampanye kemarin.  Sebagai salah satu relawan dari salah satu Partai Politik di Indonesia (Namun penulis bukan anggota atau mendaftar sebagai anggota - red). Penulis mendapatkan beberapa merchandise atau promo item dari mereka.   Kenang kenangan saja sih sifatnya.  Sudah dilihatkan gambar gambar atau foto fotonta di atas?   Jam tangan berlogo sang tokoh, dan juga beberapa stiker, poster dan masih banyak lagi lainnya.  Itu belum termasuk Jaket ekslusif, dan beberapa T-shirt dari mereka yang masih tersimpan dengan baik sampai sekarang.  Belum lagi undangan undangan seminar , workshop di hotel dan lain sebagainya.  Lumayan Banyak

Memang agak spesial sih semua yang penulis terima dari mereka.  Karena penulis bukan relawan biasa.  Duileee bahasanya  combong cekali, Astaghfirullah.  Maksudnya penulis mengurus akun twitter dan portal Relawan partai politik tersebut khusus untuk menggalang dukungan melalui media sosial dan media informasi website dan twitter yang penulis urus.  Jadi tidak seperti mereka yang turun ke jalan bawa bendera naik motor kebut kebutan sampai membuat jalanan macet.  Penulis ikut kampanye melalui dunia maya, mengurus portal website dan mengurus twitternya.  Mungkin itu penilaian mereka sampai penulis dihadiah merchandise dan promo item yang cukup banyak.
Ah kenang kenangan selama masa Kampanye. (Asep Haryono).

11 comments:

  1. dapet promo item berupa jam tangan lumayan juga nih, walaupun tidak seberapa tapi yang namanya kenang-kenangan tetap saja berharga dan bikin kita gak bosen-bosen liatnya :D

    ReplyDelete
    Replies
    1. Alhamdulillah nih mba, Lumayan deh, Namanya juga kenang kenangan hiehiehe. Lumayan lah Jaket dan T-shirtnya juga lumayan bisa buat gantian di rumah, Kenang kenangan selama masa kampanye

      Delete
  2. marchandisenya banyak bangeeeet..
    kenangan masa kampanye di kampungku malah poster2nya berubah jadi tumpukan sampah =,=

    ReplyDelete
    Replies
    1. Oh ya kah mba? Wah banyak sekali posternya mesti tuu. Wah kalau Kaos nya yang banyak sih lumayan bisa buat ganti ganti di rumah.

      Delete
  3. lumayan, masa pemilu banyak kenang2an..
    klo saya cuma nyoblos doang kang :)

    ReplyDelete
    Replies
    1. hiehiehiee yang penting gratis tis tis tisssssssssssssss

      Delete
  4. lho pak itu foto close up jam tangan di backgroundnya kok ada pak jokowi??


    hahaha peace

    ReplyDelete
  5. hehe..dkmpung saya gimana yaaaaaaaa

    ReplyDelete
  6. O, jadi selama ini jadi tim sukses partai politik. Tapi ngomong-ngomong analoginya masuk akal juga.

    ReplyDelete
  7. bisa buat kenang-kenangan sampai cucu Kang. bahwa Akang seorang politikis. ehhh..

    ReplyDelete

Obrigada pela visita.. Não deixe de expressar sua opinião. Seu comentário é muito importante pra mim :)

Vielen Dank für Ihren Besuch. Sagen Sie Ihre Meinung. Ihr Kommentar ist mir sehr wichtig

Grazie per la tua visita .. Assicurati di esprimere la tua opinione. Il tuo commento è molto importante per me

Merci pour votre visite .. Assurez-vous d'exprimer votre opinion. Votre commentaire est très important pour moi

Spasibo za vash vizit. Obyazatel'no vyskazhite svoye mneniye. Vash kommentariy ochen' vazhen dlya menya

Thank you for your visit.. Be sure to express your opinion. Your comment is very important to me :)

Terima kasih atas kunjungan anda. Pastikan untuk mengekspresikan pendapat Anda.

Komentar Anda sangat penting bagi saya :)

Bandara Supadio Pontianak From Bali With Love Selfie Dengan Selebritis
| Copyright © 2013 Asep Haryono Personal Blog From Indonesia