Gambar dari Internet
Catatan Asep Haryono

Tidak terasa 12 (dua belas) hari sudah saya lewati dalam rangka Cuti Tahunan (on leave) dari tanggal 20 Desember 2012 kemarin, dan Alhamdulillah sudah berakhir sejak kemarin tepatnya tanggal 1 Januari 2013. Memasuki tahun baru 2013 ini memang sudah banyak agenda, project, rencana, dan juga kegiatan lainnya yang akan dilaksanakan di tahun 2013 ini yang kata orang sering disebut dengan "resolusi".

Untuk yang namanya "resolusi" pada prinsipnya saya sih yang sederhana saja yakni sukses semua rencana dan cita cita saya. Maunya sih disebutkan diuraikan dijabarkan dan juga digambarkan apa saja "resolusi" saya tahun 2013 ini, namun untuk saat ini biarlah "resolusi sapu jagat aja" yakni Sukses Dunia Dan Akhirat dah gitu deh hiehiehiee.

Sederhana Namun Khidmat
Banyak yang merayakan pergantian Tahun baru 2013 ini dengan bakar jagung (Hal ini memang lazim di kota Pontianak banyak orang yang bakar Jagung untuk merayakan tahun  barunya-red).  Ada juga yang pergi ke luar kota bersama keluarga menghabiskan waktu bersantai sambil menikmati susana perganitan tahun di tempat wisata. Ada juga yang mengunjungi keluarga dan sanak family di kota lain. Hiehihhiee banyak deh semuanya tentu akan mengasyikkan. Saya dan keluarga tentu juga turut merayakan pergantian tahun baru ini dengan cara kami sendiri
  1. Mencat Rumah Kontrakan
    Nah pada pagi hari sampai selesai, kami sekeluarga mencat rumah kontrakan kami di Blok C6 Komplek Duta Bandara Supadio Pontianak.  Walaupun kata orang rumah kontrak itu sebaiknya tidak diapa apain karena toh bagus juga hasilnya punya orang.  Namun pertimbangan kami tidak selalu bermotif materi namun ada hal lain yakni merasakan suasana baru di tahun 2013 ini yakni mencat rumah dan kamar saja. 

    Anak saya, Abbie, membantu saya mencat kamar dengan gaya dan aksinya sendiri yang lucu dan kadang merepotkan hiheiheiee. Catnya kemana, tembok yang dicatnya kemana, seru sekali. Apalagi saat "kerja bakti" berlangsung ini diiringi dengan canda, dan gelak tawa.  Sering kali Abbie joget joget Gangnam Style yang menjadi kesukaannya itu. 

    BANTU :  Inilah Abbie yang turut membantu saya mencat kamar. Foto Asep Haryono
  2. Mall Dan Wisata Kuliner
    Berwisata ke Mall? Mengapa tidak. Kan berkunjung ke pusat perbelanjaan modern bahkan pasar tradisional sekalipun juga merupakan kegiatan yang mengasyikkan bukan. Apalagi ana anak juag senang bermain juga di Mall.

    Selain memang untuk keperluan membeli barang yang dibutuhkan, juga bisa menikmati cemilan atau jajanan pasar tentunya. Selain harga lebih terjangkau juga suasananya yang seru karena banyak orang.  Hiheihee hati hati juag sih soalnya Copet berkeliaran pada "pesta" jika melihat keramaian seperti ini.

    Hiehie nah puas seharian mencat rumah, akhirnya menjelang sore tepatnya selepas Sholat Magrib, saya memberi "hadiah" anak anak yang sudah membantu saya mencat rumah, dan bundanya juga ke Ahmad Yani Mega Mall, lalu makan malam (dinner) di  Cafe GAYATRI di bilangan Sungai Raya Dalam lalu membeli kuliner (Martabak Manis dan Telor) di lesehan pinggir jalan sebagai bekal pulang ke rumah.
MALAM : Duduk duduk di belakang mamang kuenya yang sedang sibuk.  Sambil mereka sibuk membuatkan pesanan kami yakni Martabak Telor dan Martabak Manis.  Foto Asep Haryono
SIBUK :  Bapak penjual ini sedang membolak balik Martabak Telor SPESIAL pesanan kami sekeluarga. Satu paket Martabak Spesialnya dibandrol sekitar Rp.35.000,- (Tiga puluh lima ribu rupiah).  Foto Asep Haryono

MARTABAK MANIS : Abang yang satu lagi sibuk memasakkan Martabak Manis dengan isi Keju, Kacang dan Susu porsi spesial juga. Harga 1 porsinya sekitar Rp.25.000,- (Dua Puluh Lima Ribu Rupiah).  Foto Asep Haryono


Nah itulah cerita saya dan keluarga dalam merayakan pergantian Tahun Baru 2013 ini dengan cara kami yang sederhana ini. Tanpa hinggar binggar dengan menyalakan mercon atau kembang api, tanpa harus macet di jalan (Karena memang diniatkan menghindari kemacetan tahun baru-red), dan juga yang lebih penting semua anggota keluarga senang bisa hang out bersama warga Pontianak lainnya dalam merayakan pergantian tahun baru 2013. (Asep Haryono)

Foto Asep Haryono
Catatan Asep Haryono

Jalan jalan sore hari bersama keluarga tentu sangat menyenangkan walau tidak harus belanja belanji asal semua anggota keluarga tertawa, fresh, dan gembira sudah lebih dari cukup rasanya.

Memang agak klise tapi itulah yang sebenarnya kemarin sore, 31 Desember 2012, beberapa jam menjelang pergantian taun, saya mengajak keluarga jalan jalan keliling komplek Duta Bandara dan "ngacir" hingga ke areal Bandar Udara Supadio, Kabupaten Kubu Raya, Pontianak.

Tak direncanakan memang ya sudah jalan aja. "Yah, sore ini Bunda mau cari lemari buat nyimpen pernak pernik toples segala macem, dan juga bisa buat nyimpan masakan" ajak istri. "Wah kebetulan juga nih Ayah juga mau ajak anak anak jalan jalan sore yuk dah" saya pun menerima "tawaran" istri. Anak anak pun dipersiapkan dengan sederhana saja, nda perlu dandan.  Bawa identitas (ATM, SIM, KTP, dan STNK), dan juga kamera poket saja. Langsung go go go

Korting 50 Ribu Rupiah
Tujuan pertama adalah melihat lihat Monumen Pesawat Tempur jenis HAWK yang ada di areal Bandar Udara Supadio, yang konon kata gosip yang beredar itu adalah pesawat aseli alias pesawat sungguhan yang sudah tidak terpakai lagi, dan sudah tidak ada mesinnya yang di "museum" kan alias dijadikan monumen sekaligus sebagai hiburan buat warga.  Saya pun banyak mengambil foto foto di sini, terutama foto keluarga. Saya sih jarang foto sendiri hiehieie. Malu donk ah.

Tidak sampai 10 (sepuluh) menit saya berada di areal ini, saya pun mengajak keluarga untuk wisata kuliner di kedai Pak De Dori yang terletak di Gang Wonosobo yang sudah pernah saya review karena Mie Tiaw nya yang menurut lidah saya cukup lezat itu. Hiehiheiheiee.  Nah kalaw waktu itu saya ke kedai itu sendirian, kali ini bersama "pasukan".   Singkat cerita, saya pun "menclok" di sana bersama keluarga, dan kami pun menyantap menu kesukaan masing masing.

Acara terakhir akhirnya jatuh pada plan sang istri yakni membeli lemari Piring Gelas yang transparan yang ada kacanya. Wah saya sendiri kurang tahu sama tempe namanya, yang jelas lemari ini pake kaca yang mengelilinginya. "Enak ya kalau lemari ada kacanya, jadi tidak ada lagi gangguan dari tikus yang suka bikin ulah itu" kata sang istri.  Hmmm benar juga sih.    Kami pun hinggap juga di "MITRA MAJU" sebuah toko furniture yang dekat dengan komplek kami.

MURAH : Inilah Toko Furniture MITRA MAJU yang memang lokasinya dekat dengan komplek kami. Foto Asep Haryono

SIAP  : Inilah LEMARI yang kami sukai, dan akhirnya jadi kami ambil. Sempat terjadi tawar menawar dan akhirnya dapat korting 50 ribu, Lumayanlah Foto Asep Haryono

Dapat Kalender 2013 Gratis
Setelah "baku tawar" yang cukup sengit terjadi antara sang istri dan penjual, akhirnya harga disepakati dengan potongan harga sebesar Rp.50.000,- (Lima Puluh Ribu Rupiah), atau kalau dengan Kurs American Dollar sekitar 4,5 USD hiheiheiheie.   Sebelumnya sang Istri (Panggilan akrabnya Mba Uut, atau Bu Uut-red) sudah survey lemari seperti itu di toko lain. Jadi setidaknya kami sudah punya "guidance:" alias pegangan kisaran harganya.

Sayang sekali model nya ya cuma itu, hiehiehie ya sudah tidak apalah walau lemarinya tidak seideal yang ada di benak kami namun dilihat dari penampilan fisik sang lemari yang seksi, dan polos alias pake kaca transparan, maka deal pun didapat, transaksi pun terjadi dengan gegap genpita. Hiehiheie apa lagi nih bahasanya. "Jangan lupa dibersihkan dahulu ya pak, sebelum diantar ke rumah, dan tidak ada ongkos kirim atau antarnya kan?" tanya istri kepada petugas tokonya.

GAYA DULU : Diambil gambarnya dahulu dengan latar belakang lemari kaca yang sudah disepakati harganya. Maunya sih dapat korting gede . Foto Asep Haryono
SAMPAI : Sang lemari kaca akhirnya sudah sampai di rumah. Ditempatkan di ruang tamu. Rencana hari ini siha kan segera "diresmikan" pemakaiannya. Foto Asep Haryono

GRATIS : Selian eh selain tidak ada ongkos kirimnya, ternyata dapat hadiah gratis 1 buah Kalender 2013.  Bukan masalah mahal murahnya sang hadiah, namun surprise dari toko lah yang membuat kami senang.  Beli lemari dapat hadiah kalender.  . Foto Asep Haryono
"Oh tidak ada ongkos kirimnya bu, semuanya sudah dalam paket kami, barang akan diantar" tegas si penjaga tokonya yang juga ditunjuk sebagai "kurir" juga. Kami pun mendapat hadiah cuma cuma yakni sebuah kalender taun 2013, yah lumayan lah. Gratis.  Kami pun segera bergegas pulang ke rumah soalnya jangan sampai barang sudah sampai di rumah ternyata kami masih dalam perjalanan pulang kan kasihan menunggu nanti. (Asep Haryono)
Bandara Supadio Pontianak From Bali With Love Selfie Dengan Selebritis
| Copyright © 2013 Asep Haryono Personal Blog From Indonesia