Tag : Opini - Asep Haryono | Kalender 2011 - Powered by Blogger
Halo semua pakabar hari ini?

Senang ya membaca tulisan dalam blog saya. Wah wah tema tema dalam blog saya ini memang selalu berganti ganti dan tidak beraturan. Kadang bertema IT, kadang juga bertema Cinta dan kehidupan. Sesekali juga menyentil nyentil perusahaan, dan kadang juga bertemakan kuliner dan juga pariwisata dan perjalanan.

Kadang juga tulisan saya bertema tentang kejadian sehari hari baik yang menyenangkan, membuat sebal kadang juga mengharukan. Yah namanya juga menulis, jadi apa yang terlintas dalam benak saya biasanya saya tuangkan dalam tulisan mini seperti biasanya dalam blog ini. Nah tema kali ini seputar Kalender 2011. Loh ada apa ya dengan kalender 2011?

Mendengar kata "Kalender" saja sudah terbentang jelas tanggal 1 sampai tanggal terakhir dan juga bulan pertama sampai dengan bulan yang terakhir. Kalaw dalam penanggalan masehi dari bulan Januari tentunya hingga akhir tahun yaitu bulan Desember. Nah nah sederhana pengertiannya ya. Namanya juga Kalender dan ini pasti berkaitan dengan masa atau waktu. Kata orang bule di sono disebut dengan slogan Time Is Money. Waktu adalah uang. Apa iya sih? Bagi saya waktu ya waktu dan uang ya uang. Dan tidak bisa disamakan antara benda nyata dengan benda yang tidak nyata. Hahahahha. Just intermezo lah.

Kalender Meja 2011 yang berlogo sponsor salah satu bank terkemuka di Kalimantan Barat baru saja saya terima hari ini dari asisten sekretaris redaksi. Wah alhamdulillah. Tidak ada angin dan tidak ada hujan saya mendapat hadiah kalender 2011 berbentuk Kalender Meja. Cantik bentuk kalendernya dan tentu saja sangat bermanfaat. Semua rekan kerja saya di lantai 5 masing masing mendapatkan 1 (satu) buah kalender meja 2011 yang cantik itu.

Yang uniknya ada seorang rekan senior wartawan dan juga redaktur, menaruh kalender meja 2011 ini dengan dilekatkan di atas meja kerjanya dengan lakban. Wah segitunya? Katanya ini bermanfaat untuk mencegah kalendernya dicuri. Oala memang ada maling ya dilantai 5?. Persoalan maling memang bukan barang baru di lantai 5 tempat saya ini. Bahkan sekitar tahun 2005 an kamus Bahasa Inggris Hassan Sadily- John Mechol (mangap eh maaf kalaw salah penulisannya-red) juga lenyap tidak berbekas. Walaupun tuh kamus tidak aseli, dan saya cuma beli bajakannya (karena murah-red) tetap saja itu buku bermanfaat. Hilang entah kemana, begitu juga buku yang dipinjam teman juga kadang nda balik lagi. Kapok dah minjemin.

Ya udah itu juga sekilas aja. Yang jelas mendapat hadiah dari orang lain yang memang tidak kita harapkan adalah suatu kejutan yang dalam bahasa Inggrisnya suprise. Hahahhaa anak SMP juga tahu kata itu Sep sep. Huehehhee. Ya ya saya tau dah. Cuma hal hal yang kecil dan remeh seperti ini kadang luput dari perhatian kita. Hal hal yang remeh keseharian dalam diri kita seperti mengorek (maaf) Upil adalah salah satunya. Kadang kita keasyikan melakukan aktifitas (maaf) ngupil sampei kita tidak sadar kalaw sikap kita itu dliliat orang. Nah dari hal kecil inilah kadang keliatan watak aseli kita yang tidak bisa ditutup tutupi.

Juga kebiasaan tertawa terbahak bahak atau berbicara keras keras dalam ruangan tanpa menghiraukan rekan kerjanya yang sakit ditelinga juga termasuk hal yang remeh, dan kadang tidak menghargai kawan kerjanya yang bisa saja terganggu dengan lengkingan suara orang itu. Membunyikan musik keras keras dalam ruangan kerja juga hal yang remeh, namun kadang tidak diperhatikan. Karena tidak semua orang menyukai musik yang dia putar, yah namanya juga selera kan. Selera musik tiap orang tentu berbeda. Orang juga tidak mau diganggu ketenangannya dengan di"paksa" mendengar musik keras orang itu. Jangan ya. Jagalah etika kita, karena etika membuat diri kita menjadi anggun dan dihargai.

Wah jadi kemana mana tulisannya, mulai dari Kalender Meja hingga ke persoalan etika segala hahahaha. Ya udah saya cukupkan dahulu tulisan saya hari ini, dan sampai jumpa di episod postingan blog saya di masa yang akan datang. Terima Kasih atas kesediaan waktu anda untuk membaca tulisan saya yang remeh ini hehehehhee.

Keep posting
Bandara Supadio Pontianak From Bali With Love Selfie Dengan Selebritis
| Copyright © 2013 Asep Haryono Personal Blog From Indonesia