Catatan Asep Haryono

Bertahun tahun di kota Pontianak, namun pada ahad (minggu) kemarin lah untuk pertama kalinya penulis berkesempatan berkunjung ke Kolam Renang Oevaang Oeray yang terletak di Jalan Ahmad Yani Pontianak.  Kolam Renang yang terkenal di kota Pontianak, ibukota Propinsi Kalimantan Barat ini, memang dijejali pengunjung terutama di hari besar seperti hari besar dan hari ahad (Minggu).   Mengapa sampai diberi nama Oevaang Oeray bisa dibaca sendiri dalam banyak referensi di Internet, salah satunya di sini. Kebetulan saja waktu itu penulis memboyong keluarga untuk bersantai dan berenang di Kolam Renang tersebut sekalian wisata Kuliner setelahnya.

Dengan membayar harga tiket masuk (HTM) untuk hari libur (Minggu) sebesar Rp.25.000,- (Dua Puluh Lima Ribu Rupiah) lengkap untuk semua fasilitas yang ada dalam wahana wahana di kolam renang tersebut.   Penulis waktu itu belum melihat adanya ruangan untuk penyimpanan pakaian (locker) renang seperti pada Kolam Renang pada umumnya.   Para pengunjung cukup mencari gazebo (pondokan beratap rotan full angin alias tidak ada jendela) yang cukup tersedia banyak di dalamnya.  Mungkin ada namun penulis belum menemukannya.  Yang penulis liat hanya penyewaan pelampung saja dengan berbagai varian ukuran dan harga sewanya.   Perlu jaminan uangnya juga dengan kisaran yang berbeda.


Untuk jenis jenis kolam renangnya cukup banyak,  Beberapa mempunya kedalaman lebih dari 1 meter, adalah jenis kolam renang untuk pertandingan, dan berformat kolam renang Internasional. Untuk jenis kolam renang khusus anak anak kedalamannya 80 cm, dan sangat cocok untuk Balita di atas 3 (tiga) tahun.  Untuk yang belum bisa berenang disarankan untuk tidak mencoba coba di kedalaman lebih dari 1 meter untuk menghindari hal hal yang tidak diinginkan.  Perang orang dewasa atau orang tua untuk lebih waspada dalam mengawasi putra putrinya berenang walaupun tersedia petugas (safe guard) yang stand by memantau di setiap sudut dan gerak gerik yang berenang di sana,  Asal tidak ngintip yang berpakaian renang tipis tipis aja ya.  Hihihihii

Halaman depan Oevang Oeray
MEGAH :  Bagian depan Kolam Renang Oevang Oeray Jalan Ahmad Yani Pontianak.  Megah dengan halaman parkir  tertata rapih.  Foto Asep Haryono
lengkap
TUMPAH:   Entah apa nama wahana ini. Air yang dicurahkan dijamin tidak akan menyakitkan karena sebelum sampai di bawah sudah di"hancurkan oleh penghalang sehingga air yang jatuh laksana huijan .  Foto Asep Haryono
ayunan
LUNCUR :  Bagi yang tidak terbiasa jangan mencoba wahana ini. Bagi yang balita harus ditemani dengan orang dewasa. Luncurannya yang licin dan air yang bisa masuk ke dalam hidung..  Foto Asep Haryono
canteen
LENGKAP :  Bagian canteen dalam Kolam Renang yang menyajikan menu fast food, dan makanan organik dan cuma cemilan. Soal harga?  relatif terjangkau.  Foto Asep Haryono

Yang cukup unik adalah kantin dalam kolam renangnya yang menyajikan menu kuliner yang relatif lebih lengkap dan bervariasi.  Ada makanan organik (nasi lengkap), hidangan pembuka, cemilan ringan ala makanan siap saji dan aneka jajanan lainnya.   Soal harga? Tentu saja relatif ya soalnya kalau dibandingkan dengan membeli makanan di luar bisa jadi berbeda dengan menu serupa tapi dibelinya di dalam canteen sebuah kolam renang.  Oleh karena itu tidak disarankan untuk membawa sendiri makanan dari rumah, namun semuanya terpulang kepada selera masing masing.  Mau membawa sendiri makanan dari rumah yang jauh lebih murah dan sesuai dengan selera ataumau praktis pesan atau order di canteen. (Asep Haryono)...
Bandara Supadio Pontianak From Bali With Love Selfie Dengan Selebritis
| Copyright © 2013 Asep Haryono Personal Blog From Indonesia