Catatan Asep Haryono

Didampingi guru pendampingnya, tidak kurang dari 60 (Enam Puluh) orang anak TK Kristen Immanuel Pontianak bertandang ke Graha Pena Pontianak Post.  Kedatangan mereka dengan dua gelombang kunjungan pertama dan kedua di siang harinya ini diterima oleh Sekretaris Redaksi, Ibu Silvina atau biasa disapa dengan Bu Evi dan penulis sendiri.   Kegiatan kunjungan TK Kristen Immanuel ini merupakan agenda Tahunan yang selalu berhasil dilaksanakan.   Dari rombongan mereka sendiri dipimpin oleh Madam Henny Maria, S.PD ini dengan tema yang diusung kali adalah tentang Komunikasi dan Telekomunikasi.


"Mengapa kita berada di Pontianak Post anak anak? Karena kita semua akan belajar apa itu Telekomunikasi dan komunikasi sama om om di sini, nah salah satu alat komunikasi yang kita kenal yaitu apa anak anak?  Koran atau surat Kabar" kata Madam Henny, pimpinan TK Immanuel Pontianak membuka kelas kami pada hari itu.   Sesi pertama adalah perkenalan yang dibawakan langsung oleh penulis dibantu dengan Elmi, anak magang di kantor, yang bertindak sebagai operator Infokus dan OHP nya.  Biasanya saya sendiri yang jadi operatornya dan kali ini saya tampil sebagai "guru tk" dadakan ceritanya.


Untung aja saya pernah tanya sedikit gimana menghadapi anak TK di depan kelas.  Inilah salah satu kelebihannya punya istri mantan Guru TK, walau tidak sesempurna guru TK sungguhan setidaknya saya bisa belajar dari istri bagaimana rasanya berdiri di depan kelas di depan anak anak TK.   Menghadapi audiens anak SMA adalah hal yang biasa buat saya saat aktif sebagai Volunteer KangGuru Indonesia beberapa tahun yang lalu, namun untuk berdiri di depan anak anak TK adalah sesuatu yang baru. Grogi jelas  Sembriwing rasnya.  Suarsa riuh rendah anak anak TK itu belajar sambil bermain mereka belajar mengenal apa itu Telekomunikasi dan Komunikasi sesuai dengan tema mereka hari itu

Foto bareng
FOTO BARENG : Anak anak TK Immanuel berfoto bersama sebelum meninggalkan Graha Pena.  Foto Asep Haryono

sibuk menyimak
BERMAIN: Dunia anak adalah bermain.  Termasuk saat belajar dunia wartawan sesuai dengan tema mereka komunikasi dan telekomunikasi.   Belajar sambil bermain ya. Foto Asep Haryono
Evi in action
IN ACTION :Ibu Silvina (Sekretaris Redaksi) Sedang memberikan penjelasan dengan bahasa yang mudah dimengerti anak TK lengkap dengan game serunya. Yuk sambil bernyanyi ya.  Siapa yang mau?  tunjuk tangan ya  Foto Asep Haryono

Ada yang unik saat diperlihatkan slide show presentasi di screen tentang apa itu dunia Jurnalis melalui gambar gambar yang lucu, sontak anak anak TK yang imut imut itu dengan lantang menyebut nama sebuah Mall terkenal dan terbesar di Pontianak , Ahmad Yani Mega Mall.  Padahal slide show yang diperlihatkan kepada mereka adalah Gedung Graha Pena Pontianak Post.  Begitupula saat slide show memperlihatkan gambar animasi redaktur sedang menggambar , anak anak itu spontan menyebut "om itu Polisi".   Dari sinilah sesungguhnya anak anak TK itu dibiarkan imajinasinya kreatif menafsirkan materi Komunikasi dan Telekomunikai sesuai dengan tingkat pemahaman mereka. (Asep Haryono)  .
Bandara Supadio Pontianak From Bali With Love Selfie Dengan Selebritis
| Copyright © 2013 Asep Haryono Personal Blog From Indonesia