Tag : - Asep Haryono | Kopdar Yuk Di Jogja - Powered by Blogger
Catatan Asep Haryono

Sebelumnya saya mohon mangap eh maaf sekali lagi.  Sebab sejak lebih kurang 2 minggu terakhir ini saya jadi amat jarang melakukan kunjungan balasan atau Blogwalking ke website atau blog kawan kawan semua, para sahabat blogger yang saya cintai di seluruh Indonesia dan di luar negeri.  Ini karena kesibukan saya dalam menyiapkan diri untuk hadir dalam training Leader Leadership Day komunitas Akademi Berbagi  7 - 9 Maret 2014 di Salatiga. 

Even ini rencananya akan dihadiri sekitar 200 Akberian perwakilan dari Akademi Berbagi (Akber) dari seluruh Indonesia. Saya mewakili Akademi Berbagi Pontianak di even tersebut.   Oh ya kalau melihat judul artikel pendek ini bisa bikin kaget ya. Ada apa tiba tiba ada ajakan Kopdar di Jogjakarta?.  

Iyah Insya Allah saya akan berada di Kulon Progo (sekitar 1 jam dari kota Jogjakarta) tanggal 9 Maret 2014 dan bermalam di sana dan baru ke esokan harinya Insya Allah kembali ke kota Pontianak, Kalimantan Barat.
Walau hanya semalaman saja di Kulon Progo, namun tidak tertutup kemungkinan sahabat blogger dari komunitas Penggalang Kebaikan (KPK) atau siapa saja yang menjadi network dan sahabat saya dalam blogging kebetulan lokasi tempat tinggalnya atau domisinya dekat dengan Kulon Progo, sudilah mampir ke rumah ya.  Hihihihi.  Ngarep dot kom.   

Memang lokasinya dimana tuh?  Saya sendiri tidak hapal nama alamat lengkapnya.  Namun kira kira adalah dalam komplek atau kawasan Pundak IV Nanggulan Kulon Progo.  Tepatnya di Rumah Bapak Ponijo.  Beliau adalah ayahanda dari istri.  So eh jadi dengan kata lain nginap di rumah Mertoku eh mertua gitu deh. Hiheiheiehiehihee   Oh ya ini Fotonya bisa dilihat dalam gambar yang sudah saya sertakan di bawah ini:

Inilah rumah nya.  Foto Asep
SINGGAH : Inilah foto rumah Bapak Ponijo Pundak IV Nanggulan Kulon Progo, Jogjakarta.  Saya Insya Allah hanya bermalam di rumah ini pada tanggal 9 Maret 2014,  keesokan harinya Insya Allah kembali ke Pontianak, Kalbar.  Foto Asep Haryono

Sebenarnya ide KOPDAR dadakan sudah dicoba untuk direalisasikan pada Lebaran Tahun 2012 kemarin kalau tidak salah ya.  Sudah ada kontak kontakan antara Mas Rawins mumet, dan satunya lagi saya lupa, untuk janjian kopdar.  Namun karena selisih jadual keberangkatan dan berpasan dengan kepulangan ditambah timing yang tidak pas menyebabkan agenda dadakan Kopdar tidak jadi dilaksanakan. 


Begitu pula dengan undangan dari mba Covalimawati juga tidak dapat kami penuhi.  Tidak sempat untuk mampir ke Magelang, padahal dari Jogjakarta tidak begitu jauh kan.Begitu pula pas saya berada di Kota Bekasi masih di tahun yang sama juga "gatot" alias gagal total untuk kopdar dengan mas Djangkaru Bumi yang ternyata juga berlokasi di Bekasi yang saya ketahui waktu itu.  Nah jika ada sahabat blogger yang lokasi nya berdekatan dengan Kulon Progo dan sekitarnya, yuk Kopdaran  Kontak kontak ya via Twitter @AsepHaryonoKGI, email di cepot71@gmail.com  atau SMS.    (Asep Haryono).
Bandara Supadio Pontianak From Bali With Love Selfie Dengan Selebritis
| Copyright © 2013 Asep Haryono Personal Blog From Indonesia