Foto Asep Haryono
Catatan Asep Haryono

Alhamdulillah, tidak terasa sudah memasuki hari ke delapan (DAY 08) kunjungan saya di Jogjkarta, tepatnya di daerah atau dusun Pundak IV Nanggulan, dan Insya Allah hari ini adalah hari terakhir kami di  Jogjakarta. 

Beberapa even atau aktifitas wista yang saya coba tuangkan dalam travel report (Laporan Perjalanan) misalnya saja lomba Takbir Keliling antar dusun Pundak di malam Takbiran yang belum sempat saya tuangkan di sini. Begitu pula dengan wisata belanja di Pasar Tradisional di Nanggulan yang juga belum sempat saya postingkan.

Bahkan wisata berburu Batik dan Sopenir (lagi) di Hari kedua Lebaran kemarin (9 Agustus) di kawasan Wisata Batik di bilangan Jalan Rotowijayan , mengikuti Sholat Jumat di Masjid GEDHE Kauman serta asyiknya anak anak saya bermain di Taman Pintar juga belum sempat saya postingkan hiehiheiee.  Hari ini jadual kami sebenarnya sudah tidak ada lagi untuk dolanan.

Hari ini Sabtu, 10 Agustus 2013 , kami sekeluarga akan melanjutkan mudik Lebaran di Bekasi atau Jakarta dengan menumpang Bus dari terminal di Kulon Progo.  Bisa dikatakan kami Insya Allah arus mudik gitu deh.  Kami bertolak menuju Bekasi Insya Allah pada jam 13.00 WIB siang nanti.  Laporan perjalanan dan catatan catatan lain yang belum sempat saya postingkan Insya Allah saya tunaikan esok atau lusanya.  Terima Kasih buat Kulon Progo.  Terima kasih Jogjakarta, kota Seribu Cerita.  Sampai Jumpa lagi Jogjakarta.  Hello Bekasi.  Wait me there Insya Allah.  (Asep Haryono)
Bandara Supadio Pontianak From Bali With Love Selfie Dengan Selebritis
| Copyright © 2013 Asep Haryono Personal Blog From Indonesia